Minggu, 09 Oktober 2011

Ciri-Ciri Organisasi 1


Ciri-ciri Organisasi

1. Karakteristik Individu (individual Charateristics)
Mengingat prestasi organisasi tergantung atas prestasi individu, manajer seperti Ted Johnson harus memiliki pengetahuan yang lebih memadai dan bukan hanya pengtahuna yang pas-pasan tentang factor yang menetukan prestasi individu. Psikologi dan psikologi social menyumbang pengetahuan yang sangat besar berkenaan dengan hubungan antara sikap, persepsi, kepribadian, nilai-nilai, dan prestasi individu. Kapasitas individu untuk belajar dan menanggulangi stress telah menjadi topic yang semakin penting pada tahun-tahun belakangan ini. Manajer tidak dapat mengabaikan kebutuhan untuk belajar dan bertindak tentang pengetahuan karakteristik individu, baik dari bawahannya maupun diantara manajer sendiri.

2. Motivasi Individu (ndividual Motivation)
Motivasi dan kemampuan bekerja mempengaruhi prestasi kerja. Teori motivasi mencoba menerangkan dan meramal bagaimana perilaku individu itu muncul, mulai, berlanjut, dan berhenti. Tidak seperti Ted Johnson, tidak semua manajer dan sarjana perilaku setuju tentang teori motivasi “terbaik”. Sebenarnya, motivasi itu begitu rumit sehingga mustahil memiliki satu teori yang mencakup keseluruhan tentang bagaimana hal tersebut terjadi. Akan tetapi, para manajer harus terus mencoba memahaminya.

3. Imbalan (Rewads)
Salah satu pengaruh yang paling kuat atas prestasi individu ialah system imbalan dalam organisasi. Manajemen dapat menggunakan “imbalan” (atas hukuman) untuk meningkatkan prestasi anggotanya. Organisasi dapat juga menggunakan imbalan untuk menarik anggota-anggota terlatih masuk dalam organisaisi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar